Resep Aneka Kue Kering Terbaru Paling Enak

Resep Aneka Kue Kering Terbaru Paling Enak dengan sajian khusus yang diberikan untuk yang gemar memasak, serta untuk dihidangkan dengan berbagai ramuan khusus. Ini sangat berguna untuk mengolah berbagai cita rasa, sehingga menghasilkan aneka kue kering yang gurih dan renyah.

Berbagai hidangan sajian yang sangat sederhana ini, memiliki cita rasa yang enak memang sangat digemari oleh para kaum hawa. Dan hasil kreatifitas nya pun layak dijadikan sebagai menu makan ringan, yang dapat disajikan ditengah-tengah hidangan keluarga di rumah anda.

Dan patut anda coba berbagai resep kue kering terbaru yang menjadi pilihan, disertai dengan racikan bahan yang sangat berkualitas. Dengan cara mengikuti langkah-langkah petunjuk yang kami akan berikan, disertai dengan aneka macam bahan untuk membuat masakan resep aneka kue.

Resep Kue Kering Coklat

resep aneka kue kering coklat kacang
~ Bahan Kue Kering Coklat
  • 150 gram butter/mentega
  • 875 gram tepung gula
  • 1 sdt vanili bubuk
  • 1 butir kuning telur
  • 15 gram coklat bubuk
  • 50 gram capucino
  • 100 gram dark coklat, lelehkan
  • 25 gram maizena
  • 200 gram tepung terigu protein sedang atau rendah

~ Bahan Toping Kue Kering Coklat
  • 1/2 butir putih telur ukuran kecil
  • 125 gram tepung gula
  • 25 gram capucino
  • 15 gram coklat bubuk + ½ sdt pasta coklat

~ Cara Membuat Kue Kering Coklat
  • Kocok margarine, butter, tepung gula dan vanili sampai semua bahan tercampur rata.
  • Masukkan telur aduk rata.
  • Masukkan secara bertahap campuran tepung terigu,susu, coklat bubuk dan maizena ke dalam adonan, aduk dengan menggunakan sendok kayu, lakukan hingga tepung habis.
  • Masukkan dark coklat yg telah dilelehkan, aduk rata.
  • Giling adonan setebal ½ cm, potong kotak kecil.
  • Panggang dengan suhu 160 derajat hingga kue matang, dinginkan.

~ Cara Membuat Toping Kue Kering Coklat
  • Campur putih telur dan gula halus secara bertahap hingga rata.
  • Masukkan air jeruk nipis aduk rata.
  • Bagi dua adonan, satu bagian campur dgn capucino instan, satu bagian campur dengan coklat bubuk + pasta coklat.

Resep Kue Kering Nastar Keju

resep aneka kue kering nastar keju
~ Bahan Kue Kering Nastar Keju
  • Mentega 200 gram
  • Telur 2 butir, diambil kuningnya saja
  • Gula halus, kira-kira 50 gram
  • Tepung terigu 350 gram
  • Tepung maizena 1 sendok makan
  • Susu bubuk 1 sendok makan
  • Vanili bubuk 1/4 sendok teh
  • Selai nanas

~ Bahan Kue Kering Nastar Keju
  • Telur 1 butir, ambil kuningnya saja
  • Sedikit air, kira-kira 1 sendok makan
  • Keju parut secukupnya untuk menabur di atas nastar

~ Cara Membuat Kue Kering Nastar Keju
  • Campurkan dan kocok telur, gula, mentega, bisa menggunakan mixer.
  • Kemudian masukkan tepung maizena, tepung terigu, vanili bubuk dan susu, sambil masih di aduk terus.
  • Ambil adonan, kira-kira saja besarnya, dibuat bulat dan isi dengan selai nanas.
  • Oleskan kuning telur, dan taburi atasnya dengan keju parut.
  • Siapkan oven dengan suhu 175 derajat celcius.
  • Masukkan kedalam oven adonan nastar keju yang sudah dibentuk bulat-bulat.
  • Tunggu kira-kira sampai matang, atau sekitar 15 menit.

Resep Kue Kering Sus Keju

resep aneka kue kering sus keju
~ Bahan Kue Kering Sus Keju
  • 225 ml air
  • 100 g margarin
  • 110 g tepung terigu
  • 180 g telur
  • 1/2 sdt baking powder
  • 75 g keju cheddar, parut halus

~ Cara Membuat Kue Kering Sus Keju
  • Didihkan air dan margarin dipanci, kecilkan api.
  • Masukkan tepung terigu, aduk hingga kalis, Anngkat, biarkan hingga hangat.
  • Olesin loyang dengan margarin. Panaskan oven dengan suhu 200C.
  • Masukkan telur, baking powder, dan keju sambil dikocok rata.
  • Masukkan adonan ke dalam plastik segitiga, pasang spuit kerang.
  • Sempritkan di atas loyang yang sudah diolesin mentega.
  • Panggang selama 20 menit.
  • Turunkan suhu menjadi 160C dan lanjutkan memanggang hingga kering dan matang selama 20 menit.

Resep Kue Kering Putri Salju

resep aneka kue kering putri salju
~ Bahan Kue Kering Putri Salju
  • 250 gr mentega tawar, bekukan
  • 100 gr gula kastor
  • 200 gr kacang mete, panggang, haluskan
  • 250 gr terigu
  • 150 gr gula bubuk u/ taburan aduk dg 1/2 sdt Vanili

~ Cara Membuat Kue Kering Putri Salju
  • Kocok mentega dan gula pasir hingga pucat, tambahkan kacang mete, dan terigu, aduk rata.
  • Bulatkan adonan, simpan dalam lemari es 30 menit.
  • Bentuk bulan sabit, atur diloyang, panggang kira-kira 20 menit (suhu 160'c).
  • Gulingkan kedalam gula bubuk.

Langkah cara-cara kumpulan membuat resep aneka kue kering terbaru di atas pun disajikan secara sederhana dan mudah. Untuk anda sajikan secara spesial hari raya lebaran yang istimewa di bulan ramadhan, yang dihidangkan sebagai makanan ringan suguhan untuk tamu di ruang rumah keluarga.